Merasakan Hubungan Belanda – Indonesia di Hotel Salak

Nuansa warna Belanda dan Indonesia, tampak terlihat jelas di Hotel Salak The Heritage pada minggu (15/11) lalu. Kesan nuansa Belanda yang pernah singgah hampir 350 tahun bercampur Indonesia terlihat begitu kita memasuki lobby hotel. Jajaran produk kuliner Belanda dan produk kreatif kota Bogor turut mewarnai nuansa Festival ini
Festival ini digelar oleh Forum Indonesia Nederland (FINED), Bogor Hotel Institut (BHI) dan Kampoeng Bogor. Dan didukung penuh oleh Hotel Salak The Heritage, Nederland Embassy, ETC(Khursus Bahasa Belanda) dan Neso (Informasi Pendidikan Belanda.

Festival dibuka oleh Wakil Duta Besar Belanda untuk Indonesia, Annemieke Ruigrok. Dalam sambutannya, Annemieke mengungkapkan kekagumannya kepada keindahan bangunan, bahasa, hukum dan makanan. Menurut Annemieke, dirinya juga merasakan lepas dari segala masalah, sebagaimana istilah Buitenzorg oleh orang Belanda.

Sementara itu Ade Syarif Hidayat selaku kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) kota Bogor, pihaknya merespon positif penyelenggaraan kegiatan seperti ini.

Leave a comment